Tampilkan postingan dengan label Umpan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Umpan. Tampilkan semua postingan

Selasa, 27 Februari 2024

WOW rahasia Umpan TROLING TERJITU untuk Mancing di LAUT

     Mancing trolling adalah teknik memancing ikan dengan cara menyeret umpan di atas kapal dengan kecepatan sedang. Teknik ini dilakukan dengan menarik pancing dari belakang kapal untuk menarik perhatian ikan.

Ikan yang tertangkap oleh pancing tonda (Troll Line) adalah ikan-ikan pelagis. Sebagian besar ikan yang tertangkap adalah ikan yang bernilai ekonomis seperti:

Ikan kuwe (Caranx,sp)


Ikan tuna (Thunus, sp)


Ikan Tengiri


Ikan Talang-Talang

                                        

Jenis UMPAN yang BANYAK DAPAT JEKPOT adalah :

Umpan Magnum Rapala dianggap oleh banyak pemancing sebagai umpan ikan besar terbaik di seluruh dunia. Faktanya, catatan IGFA mengkonfirmasi bahwa ini adalah umpan keras air asin nomor satu di dunia. Dibuat untuk menerima penyalahgunaan ikan yang memukul keras seperti blues, tarpon, tuna, dan wahoo, umpan Rapala Magnum dibuat tangguh di air asin. Kait VMC Perma Steel tahan terhadap benturan keras dan rahang yang kuat sepanjang hari dan semua perangkat keras kokoh dan tahan korosi untuk kinerja premium.

X-RAP® MAGNUM®


X-Rap® Magnums® langsung berjalan sempurna, tanpa membuang waktu penyetelan. Bibir menyelam yang besar membawa X-Rap® Magnums lebih dalam... tanpa bantuan. Tidak ada yang menghalangi tindakan tersebut. Masing-masing menyelam ke kedalaman yang telah ditentukan... XRMag10 hingga 10 kaki, XRM15 hingga 15 kaki, dll. Berlari hingga 13 knot untuk ikan buruan besar di seluruh dunia. Pola air besar melengkapi standar konstruksi X-Rap - bodi transparan bertekstur, foil holografik internal, mata holografik 3D. Dibuat tangguh di air asin dengan 3X cincin terpisah yang menahan kait Baja Perma 4X VMC®. Beberapa model menampilkan bibir berwarna untuk menambah daya tarik.

Jumat, 17 Maret 2023

Persiapan Sebelum MEMANCING

 Hai sobat mancing,

    Kenalkan beberapa cara merakit pancing dari awal sampai akhir dan trik agar cepat dalam proses rakit pancing untuk siap pakai memancing anda.

1. Siapkan Alat dan Umpan Pancing
    Sobat Mancing saat anda memancing perlu sekali anda kenali SPOT dan TYPE perairan tempat anda memancing. Hal ini berguna untuk keberhasilan HASIL Pancingan anda. Seperti Berikut

Tabel Jenis Joran Pancing


Produk

Spot Pancing

Kelebihan


Joran Spinning




Air laut dan tawar

> Akurasi dan lontaran sangat baik

> Dipakai untuk reel spinning



Joran Baitcasting


Rawa

> Akurasi lemparan sangat baik

> Menjangkau spot yang sulit


Joran Surf Casting


Pinggiran karang, pantai

Gagang panjang dan kuat

Mudah untuk dilempar

 


Joran Popping


Laut, danau, karang

Ringan, kuat dan kokoh

 


Joran Jigging


Laut, sungai, danau

Ringan dan kuat

Menahan gesekan kenur

 


Joran Trolling


Laut, sungai

Khusus untuk reel trolling

Bahannya berkualitas tinggi


Joran Ice Fishing


Danau, kolam, tempat beku

Pendek dan ringan


Joran Fly Fishing


Sungai, danau

Jangkauan jauh

Lentur

 


Joran Telescopic



Kolam, danau

Mudah digunakan

Mudah dibawa


Joran Bambu


Kolam

Ringan, mudah dibawa, murah


Joran Pole


Kolam, sungai

Lentur, sensitivitas luar biasa









BERDASARKAN WILAYAH
    a. Perairan Sungai :
        Timah : 20-50gr
        Umpan : Udang air tawar, Cacing Tanah/Gelang, Gondang, dan lebih baik liat potensi ekosistem             disana misalkan banyak kerang air bisa juga dipakai ataupun kita lihat cicak.
        Kail : Sesuaikan Umpan dan Target ikannya

    b. Perairan Rawa

  • Timah : 10-20gr
  • Umpan : Udang air tawar, Cacing tanah/gelang, Gondang, dan lebih baik liat potensi ekosistem yang ada misalkan ada cicak atau pun ulat pohon bisa digunakan
  • Kail : Sesuaikan Umpan dan Target ikannya

    c. Perairan Muara Sungai Payau

  •  Timah : 50-100gr
  • joran : Jiging bisa juga pakai handline
  •  Umpan : Udang air Payau, Cacing Nipa, Kerang darah, kerang lokan, kerang hijau, cumi, dan lebih baik liat potensi ekosistem.
  • Kail : Sesuaikan Umpan dan Target ikannya   

    d. Perairan Pingir Pantai

  • Timah : 100-200gr
  • Umpan : Udang air Payau/laut, Cacing Nipa, Cumi, kerang laut, kepiting kecil, dan kelomang lebih baik liat potensi ekosistem yang ada misalkan ada pun kelomang bisa digunakan
  • Kail : Sesuaikan Umpan dan Target ikannya

   e. Perairan Laut Dalam

  • Timah : 100-500gr tergantung ARUS Air
  • Umpan : Udang air Payau/laut, kepiting, dan kelomang lebih baik liat potensi ekosistem yang ada misalkan ada pun kelomang bisa digunakan
  • Kail : Sesuaikan Umpan dan Target ikannya
2. TIPS MANCING DENGAN CEPAT SAAT SPOT PANCING

  • Rakit Senar dan kail dan timah gulung pada sebuah botol atau pun spon dan kayu papan kecil

Jumat, 10 Maret 2023

Teknik dan UMPAN Mancing Ikan SEPAT dan Betik atau Betok

Umpan Mancing ikan sepat siam paling galak – Ikan sepat adalah ikan yang hidup di air tawar dan biasanya akan hidup berkelompok kemanapun ia pergi,akan selalu bersama-sama,begitu juga dalam mencari makan,Ikan sepat Siam juga selalu bergerombol. Begitu pun Ikan betok yang sama tipe kehidupannya.

sepat siam Betok/Betik
Sepat rawa/mata merah

Dengan mengetahui teknik gaya hidup ikan sepat siam tersebut,maka kita juga bisa mencari kelemahan dalam tekik memancing ikan sepet siam tersebut.Ikan sepat memiliki ukuran kurang lebih 30 cm saja,relatif kecil namun rasa yang di hasilkan cukup banyak memikat lidah pencintanya.
Memiliki warna hitam pekat dan hampir seluruh bagian tubuh.namun tak jarang juga,banyak kita temui ikan sepet siam yang memiliki warna hitam agak kehijauan kususunya di bagian sirip belakang..

Kebiasaan Hidup Ikan sepat Siam dan Betok.

Ikan sepat sangat menyukai perairan yang lebih tenang,air tawar yang banyak di temukan di perairan sungai,parit,danau,tambak,rawa terutama perairan yang banyak sekali di tumbuhi oleh lumut.
Pakan asli ikan sepat siam adalah tumbuhan kecil yang banyak tumbuh di daerah tempat tinggalnya,salah satunya adalah lumut hijauan yang merupakan makanan faforit ikan sepet siam.akan tetapi tak jarang juga ikan sepet siam memakan hewan kecil seperti kutu air,anak katak,kecebong asal bisa masuk dalam mulut ikan ini,pasti akan di lahapnya..

Cara bertelur Ikan Sepet siam.

Ikan sepat siam memiliki gaya unik untuk bertelur,salah satunya dengan memanfaatkan di mulut busa sang induk jantan.hal ini bertujuan untuk melindungi telur dari berbagai serangan binatang air lain.selain itu sampai menetas,telur akan tetap berada pada induk sampai anak sudah dewasa dan siap untuk mencari makanan sendiri.

Umpan Mancing Ikan sepat Siam.
Sesuai pengalaman penulis yang juga hobi mancing,ikan sepat bisa kita buatkan umpan hasil dari inovasi kita sendiri dengan berbagai jenis kombinasi dari berbagai jenis makanan.Untuk mancing ikan nila akan lebih bagus jika menggunakan mata pancing yang paling kecil..
Usahakan sesuaikan dengan mulut ikan,semakin kecil,akan semakin memudahkan ikan sepat siam melahap mata kail anda.jangan lupa juga,senar yang anda gunakan juga akan mempengaruhi daripada ikan sepat tersebut,gunakan senar yang putih,kecil dan kuat,yang terpenting bisa mengelabuhi mata ikan sepat ini..
Salah satu umpan mancing untuk ikan sepat adalah cacing.Cacing masih menempati urutan pertama.sebab selain mudah kita dapat,umpan cacing juga bagus dan sangat cepat di makan ikan sepet siam.selain menggunakan cacing,anda di rumah juga bisa menggunakan umpan dari Anak tawon madu,lipan.telur semut, mata lele, cacing, daging, dan lain-lain.
olesan umpannya yaitu : minyak sayur bekas sebagai pemikat
Silahkan di kombinasikan dan di cari mana dari umpan di atas yang memiliki kualitas paling bagus untuk mancing ikan sepat siam.selain itu,kita juga bisa menggunakan pakan alami dari pada ikan sepet itu sendiri,yaitu menggunakan lumut hijau yang masih muda..cara ini juga tergolong umpan paling jitu..Monggo silahkan di lakukan Eksperimen sendiri.
Sebagai teknik memanggil ikan sepet nila datang berkumpul,anda juga bisa menaburkan bekatul atau dedak di sekitar anda memancing.cara ini juga tergolong cara sederhana namun terbukti di lapangan mampu memanggil Gerombolan ikan sepet siap datang..
Setelah di dapati ikan sepat siam berkumpul di bawah anda,lalu selanjutnya bisa kita lempar kail umpan pancing kita..Lihat hasilnya,Jika memuaskan,silahkan kembali mampir kesini,beritahu saya masalah kepuasan anda masalah mancing ikan sepet siam ini….salam.

Spot Mancing Laut Sumatera Selatan

 Berikut Spot-Spot Mancing Laut Sumatera Selatan

1.Bagan Teri Selat Bangka

    Bagan atau bagang adalah suatu alat penangkapan ikan yang menggunakan jaring dan lampu sehingga alat ini bisa digunakan untuk light fishing (pemancingan cahaya), yang berasal dari Indonesia.[1] Bagan diarungkan ke laut untuk menangkap ikan, cumi-cumi, dan udang, dan tetap berada di laut selama beberapa hari atau bahkan berbulan-bulan. Hasil tangkapan akan diangkut ke darat menggunakan kapal lain. (Sumber: wikipedia.org)

Cara Akses Lokasi:
-Dari Desa Jalur sungsang +- 2jam
-Pakai Speedboot +- 2jt/PP (10 Maret 2023)

Umpan Cocok:
-Udang Laut Segar, Cumi, Daging Ikan glodok

2. Selat Bangka Karang Haji



Koral atau karang adalah invertebrata laut yang termasuk dalam kelas Anthozoa dari filum Cnidaria. Mereka biasanya hidup dalam koloni yang padat dari banyak polip individu yang identik. Koral mencakup pembangun terumbu karang yang mendiami lautan tropis dan mengeluarkan kalsium karbonat untuk membentuk kerangka keras. Wikipedia

Cara Akses Lokasi:
-Dari Desa Jalur sungsang +- 2jam
-Jukung +-3hari 8.000.000(include makan dan umpan)

Umpan Cocok:
-Udang Laut Segar, Cumi, Daging Ikan glodok
-Troling Rapala Magnum, Metaljig, Popping

Jumat, 20 Mei 2016

Cara Mancing IKAN sidat atau Pelus

Cara mancing ikan sidat atau pelus

Mancing ikan sidat bisa dilakukan dengan banyak cara dan umpan. Namun cara mancing ikan sidat yang umum dilakukan adalah dengan menggunakan rod atau joran dan rangkaian senar dan pancing seperti biasa dilakukan untuk mancing ikan pada umumnya.
Cara mancing ikan sidat yang lain adalah hanya dengan memasukkan umpan di mata kail yang disambungkan dengan senar, tanpa diberi joran. Ujung senar yang ada di darat biasanya ditalikan ke patok kayu atau bambu di pinggir sungai atau rawa di mana sidat dipancing.
Kedua cara itu bisa dilakukan dengan mempertimbangkan waktu mancingnya. Jika Anda mancing untuk jangka lama dan dengan banyak titik rangkaian pancing, maka mancing tanpa joran bisa menjadi pilihan.
Jika Anda pengin merasakan sensari tarikan ikan sidat, maka Anda perlu mengunakan joran yang selalu Anda pegang.
Karakter dan sebaran ikan sidat
Ikan sidat atau Anguilla rostrata
Ikan sidat atau Anguilla rostrata (wikipedia.org)
Sidat (ordo Anguilliformes) adalah kelompok ikan berbentuk tubuh mirip ular. Ordo Anguilliformes terdiri atas 4 subordo, 19 famili, 110 genera, dan 400 spesies. Kebanyakan hidup di laut namun ada pula yang hidup di air tawar.
Berbeda dengan belut, sidat memiliki sepasang sirip. Orang awam menyebut sirip sidat ini sebagai “telinga”. Ikan sidat memiliki banyak nama antara lain pelus, moa, uling, paling dan lubang, dengan variasi jenisnya yang juga sangat beragam.
Sidat banyak ditemukan di daerah rawa-rawa atau parit-parit yang agak dalam, terutama sungai-sungai yang bermuara langsung ke laut. Di dusun -dusun wilayah Sleman maupun Bantul masih dapat ditemukan beberapa sidat atau pelus walaupun saat ini tidak sebanyak jaman dahulu.
Daerah lain yang terdapat banyak ikan sidat adalah Perairan Mentawai, Sumatera Barat, Pelabuhan Ratu, Sukabumi dan di Segara Anakan, Cilacap. Daerah-daerah tersebut memiliki perairan mangrove yang merupakan habitat ikan sidat sebelum menjadi dewasa dan siap kembali bermigrasi ke laut dalam.
Sidat memang hewan petualang sebab fase hidupnya yang berpindah-pindah pada tiap fasenya.
Fase kehidupan sidat berkebalikan dengan fase kehidupan ikan salmon. Sidat dewasa (bisa berusia belasan tahun) memijah di laut berkedalaman 200-1.000 meter, sebelum kemudian bertumbuh dewasa mencari perairan tawar.
Sidat dewasa saat akan bertelur dia akan berenang menuju laut yang dalam, begitu menetas sidat kecil akan mencari muara sungai dan setelah mereka agak dewasa serta mampu berenang melawan arus, mereka akan segera berpindah ke arah hulu sungai. Adapun salmon memijah di hulu sungai kemudian dewasa di laut. Keduanya akan mati setelah bertelur.
Keunikan lain, sidat dapat menentukan jenis kelamin sesuai kondisi lingkungan. Sebelum berwarna keperakan di saat dewasa, sidat melalui fase transparan (ketika memasuki perairan tawar) dan berubah menjadi kuning. Umumnya, ketika sidat dalam fase kuning itulah banyak terjerat pancing. Sidat sering tertangkap di saluran-saluran air, anak sungai, sungai, dan danau..
Sedikitnya lima karakter genetik baru ikan sidat ditemukan dalam studi keragaman, distribusi, dan kelimpahan di perairan Indonesia periode 2004-2006. Temuan itu berpeluang menjadi spesies baru atau variasi intra-spesies.
Untuk sementara, temuan itu diberi nama Anguilla sp. Yang sudah bisa dipastikan, tujuh dari 18 jenis sidat di dunia ada di perairan Indonesia. Dari hasil penelitian sidat pada Pusat Penelitian Oseanografi (P2O) Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia ditemukan bahwa dari tujuh jenis itu, ada kemungkinan yang endemik, tetapi masih harus dikaji lagi.
Umpan mancing ikan sidat
Karena ikan sidat pada dasarnya adalah hewan pemakan daging, maka umpan mancing ikan sidat yang disarankan adalah hewan kecil, mulai dari ikan, udang, jangkrik, uret, cacing, ulat bambu dan jenis-jenis serangga lainnya. Banyak juga pemancing ikan sidat yang menggunakan katak kecil (percil).
Di beberapa tempat, ditemukan pula pemancing sidat yang menggunakan umpan daging yang sudah berbau, dan biasanya adalah usus ayam.
Apapun umpan mancing ikan sidat yang Anda pilih, maka pastikan pancing yang Anda gunakan berukuran besar. Demikian pula dengan senarnya. Untuk senar monofilamen Anda bisa menggunakan ukuran 40lbs ke atas. Jika menggunakan senar PE, gunakan senar PE 3 ke atas.
Hal lain yang perlu diperhatikan adalah waktu memancing di mana waktu paling tepat adalah sore hingga pagi hari karena ikan sidat mencari mangsa pada malam hari.
Mancing sidat siang hari dan malam hari
Untuk mancing ikan sidat pada siang hari di sungai, hendaknya Anda memilih tempat-tempat di mana banyak terdapat lubuk (bagian penggalan sungai yang terdalam) di mana pada bagian tertentu yang dangkal ada tempat tinggal sidat dengan ciri-ciri:
  • Terdapat lubang yang ada kotoran alias bersih dengan lubang-lubang tak beraturan.
  • Air tidak mengalir secara normal.
  • Terdapat beberapa hewan di dekat lubang, seperti katak , kadal dan sebagainya.
  • Untuk tempat sidat besar biasa bersembunyi, kadang tercium bau bangkai hewan di dekatnya karena biasanya adalah sisa makan ikan sidat.
Untuk mancing di siang hari, Anda bisa langsung menempatkan umpan di depan lubang ikan dengan menggunakan joran.
Jika mancing siang hari di spot lubuk, akan lebih baik kalau dilakukan pada saat air sungai keruh, di mana ikan sidat banyak keluar dari lubang.
Jika Anda mancing sidat di malam hari, Anda tinggal memancing seperti halnya mancing ikan pada umumnya dengan memilih tempat di bagian air yang dalam.
Demikian sobat, paparan tentang umpan dan cara mancing ikan sidat.

Mengenal GOLONGAN umpan MANCING



Bagi anda yang mempunyai hobi mancing, baik itu hobi mancing ikan laut maupun mancing ikan air tawar, ada baiknya anda terlebih dahulu mengenal beberapa macam jenis umpan mancing. Terutama sekali bagi anda yang masih baru belajar mancing tingkat pemula, disini saya akan berbagi ilmu pengetahuan yang saya dapatkan dari hasil pengalaman saya selama menjadi pemancing ikan laut dan pemancing ikan air tawar.
Dasar-dasar pemahaman tentang umpan mancing adalah memahami tentang perilaku ikan yang akan kita tangkap dengan alat pancing, memahami situasi dan kondisi struktur geografis lokasi mancing, mengenal dengan baik semua jenis ikan pancingan, baik itu yang dilaut maupun yang di air tawar, mengenal pola cara makan ikan seperti ikan karnivora dan ikan herbivora juga memahami waktu-waktu jam makan ikan.
Mengenal perilaku ikan berarti kita harus sering mengamati pola tingkah laku ikan pada area lokasi mancing tersebut, perilaku yang perlu diamati adalah kebiasaan ikan mencari sumber makanannya pada area tertentu dilokasi mancing yang anda kenal, biasanya ikan predator akan mengejar-ngejar mangsanya pada permukaan air. Disitulah anda harus mengamati secara cermat pola tingkah laku ikan predator yang akan menjadi sasaran pemancingan anda, coba anda perhatikan saat ikan predator tersebut sedang mengejar-ngejar ikan.
Perhatikanlah oleh anda, ikan apakah jenisnya yang sedang dikejar-kejar oleh ikan predator tersebut…? Umpamanya seperti yang pernah saya lihat dan saya perhatikan adalah ikan kuwe gerong, itu akan senang berburu ikan-ikan kecil seperti kumpulan ikan tembang, ikan selar, ikan kembung, ikan teri dan udang putih. Ikan-ikan yang menjadi pemangsanya ini akan berlari kesana-kemari sambil loncat-loncat untuk menghindari mulut ikan kuwe gerong.
Nah…!!! pada saat anda datang disitu, anda melihat ikan mangsanya predator sedang riuh dipermukaan air maka yang harus anda pakai untuk umpan mancing adalah ikan dari jenis tersebut, baik itu ikan hidup maupun ikan mati. Perhatikan juga jam-jam nya pada saat kejadian tersebut dan dapat anda catat pada buku kecil khusus untuk statistik mancing pribadi anda. Bukan hanya jam atau waktu tersebut saja yang perlu anda catat, tetapi juga anda perlu catat adalah kondisi air pada lokasi tersebut.
Bagaimana arus airnya yang sedang berjalan, kehangatan suhu air perairan, ini sangat penting untuk dicatat karena kondisi air yang efektif untuk mancing itu mempunyai suhu air antara 28° ~ 32° Celcius atau suhu air hangat. Dengan tingkat kehangatan air ini akan menyebabkan pengaruh pada kondisi tubuh ikan dan akan menjadi cepat lelah dan lapar bagi ikan dalam melakukan aktivitas berenangnya. Jangan harap anda mancing pada kondisi air yang dingin dengan hasil yang memuaskan, kebanyakan hasilnya adalah kosong.
Tentang macam-macam jenis umpan mancing itu dapat dibedakan atau dikelompokan dalam beberapa kategori. Untuk pembagian dalam kategori utamanya ada 2(dua) macam antara lain sebagai berikut :
  1. Umpan Mancing Ikan Laut
  2. Umpan Mancing Ikan air Tawar.
Dari 2(dua) macam kategori utama umpan mancing diatas dapat dipecah-pecah lagi kedalam beberapa kategori yang lainnya, misalkan untuk kategori Umpan Mancing Ikan Laut :
  1. Umpan Ikan Hidup
  2. Umpan Ikan Mati
  3. Umpan Tiruan
Begitu juga untuk kategori Umpan Mancing Ikan Air Tawar mempunyai beberapa kategori yang masih sama dengan kategori dari umpan mancing ikan laut, cuma yang membedakan hanyalah bentuk, jenis, ukuran dan warnanya. Jadi sangatlah penting sekali bagi anda yang masih baru belajar  hobi memancing ikan, baik yang hobi mancing ikan laut maupun hobi mancing ikan air tawar untuk memahami dari beberapa macam jenis umpan yang akan anda pakai untuk memancing ikan.
Bagi seorang pemancing untuk belajar mengetahui dan memahami tentang umpan mancing  adalah sangat penting sekali. Apa jadinya kalau anda sebagai seorang penghobi mancing tetapi tidak memiliki pengetahuan tentang umpan mancing. Saya pastikan bahwa anda hanya akan mendapatkan hasil dari aktivitas memancing anda dengan hasil banyak kosongnya. Dan kalau seandainya anda mendapatkan hasil, itu hanya sebagai keberuntungan anda pada saat itu saja.
Untuk itu baca terus tulisan saya ini untuk menambah kekayaan pengetahuan anda dalam memiliki variasi macam-macam umpan mancing, dengan banyaknya pengetahuan aneka ragam umpan mancing diharapkan anda bisa mengatasi hasil yang bisa diharapkan sesuai dengan keinginan anda.

Teknik Mancing Ikan TUNA

Sebelum kita mulai melakukan aktivitas memancing ikan tuna, ada baiknya kita mengenali terlebih dahulu tentang jenis-jenis ikan tuna dan karakteristiknya atau perilaku dari ikan tuna tersebut. Maksudnya supaya kita tidak mengalami kegagalan dalam memburu ikan tuna dilautan. Umumnya ikan tuna jenis apa saja akan mendiami pada daerah dengan kondisi perairan yang memiliki kedalaman air lautnya cukup dalam.  Kedalaman yang efektif untuk memancing ikan tuna adalah pada kedalaman 80m ~ 300m dibawah permukaan laut.
Habitat ikan tuna yang paling disukai adalah pada suatu daerah perairan dengan kondisi sebagai berikut :
  • Dasar laut mempunyai area terumbu karang keras dan mempunyai area kawasan yang sangat luas ± 10 km2.
  • Pada dasar laut area terumbu karang terdapat bukit karang yang menjulang tinggi yang bisa mencapai permukaan air laut.
  • Pada tubiran kedalaman dasar laut, yaitu perpindahan kedalaman dasar lautnya dari dangkal ke lebih dalam begitu seterusnya.
Kenapa ikan tuna menyukai perairan dengan kondisi seperti keterangan diatas itu…?
Karena perairan dengan kondisi seperti yang saya terangkan diatas, merupakan habitat asli alami untuk berbagai macam jenis ikan mangsanya seperti ikan selar, kembung, lemuru, layang, cumi-cumi, teri dan yang lainnya. Maka semua ikan kelas predator akan pergi kesana untuk mendatangi dan memburu mangsanya. Tidak terkec uali ikan tuna, juga akan ikut mendatangi dan berburu ikan-ikan kecil yang menjadi kesukaan makanannya. Ikan tuna akan sangat menyukai makanannya apabila didaerah kawasan terumbu karang terdapat banyak sekali ikan dengan jenis ikan teri, cumi-cumi, lemuru dan kembung.
Pada gambar dibawah ini anda bisa mengenali dan mencermati dari masing-masing jenis ikan tuna, untuk didaerah kita di Indonesia pada umumnya yang banyak terdapat adalah jenis ikan tuna sirp kuning, ikan tuna sirip biru selatan, ikan tuna gigi anjing, silahkan anda perhatikan gambar ikan tuna ini untuk dicermati perbedaan maupun kesamaannya dari masing-masing jenis ikan tuna dibawah ini :
Bluefin Tuna
Ikan Tuna Sirip Biru (Bluefin Tuna)

tuna_blackfin
Ikan Tuna Sirip Hitam (Blackfin Tuna)

tuna_southblue
Ikan Tuna Sirip Biru Selatan (Southern Bluefin Tuna)

tuna_yellowfin
Ikan Tuna Sirip Kuning (Yellowfin Tuna)

tuna_bigeye
Ikan Tuna Mata Besar (Bigeye Tuna)

tuna_bigeye pacific
Ikan Tuna Mata Besar Pasifik (Bigeye Pacific Tuna)

tuna_longtail
Ikan Tuna Ekor Panjang (Longtail Tuna)

tunny_little
Ikan Tuna Kecil (Little Tunny)
Sebelum kita pergi atau berangkat memancing ikan tuna, harap diperhatikan peralatan untuk memancing ikan tuna yang akan kita bawa, apakah sudah cukup memadai untuk menghadapi pertempuran nanti ditengah laut. Karena ikan tuna terkenal dengan kekuatan tarikan yang sangat besar dan manuver-manuver yang ekstrim pada kedalaman laut. Perlu anda persiapkan sebuah peralatan khusus untuk memancing ikan tuna, apa saja peralatan yang dibutuhkan untuk memancing ikan tuna….?
Peralatan Yang Dibutuhkan Untuk Memancing Ikan Tuna :
  • Joran khusus Stick Tuna, anda bisa membeli yang produk lokal atau yang keren abis seperti Penn Tuna Stick Rod ARA 5080, khusus dipakai untuk memancing ikan tuna dengan teknik mancing trolling.
  • Joran khusus untuk mancing dengan teknik Jigging seperti Penn Torque Jigging Rod, Penn Bluewater Carnage Jigging Rod, Daiwa Saltiga Jigging Rod dan Daiwa Saltist Jigging Rods.
  • Penggulung Tali pancing atau reel untuk teknik mancing trolling sebaiknya menggunakan Penn International 80VSW Two Speed –  Igfa class 80 lb, Penn Senator 114H2, Penn Senator Special 116HLW.
  • Tali pancing atau line gunakan yang terbaik yaitu ANDE Monofilament Igfa class 30~80lbs.
Tidak menutup kemungkinan bagi anda semua menggunakan joran reel dan tali pancing dari merek yang lainnya, karena semua kebutuhan peralatan memancing ikan tuna itu juga harus disesuaikan dengan kemampuan ekonomi atau keuangan anda. Kalau anda memang mempunyai kemampuan lebih dalam keuangan, saran saya belilah yang terbaik saja, karena dengan membeli yang terbaik ada kemungkinan besar tentang jaminan kekuatan, keawetan dan kenyamanan produk yang anda pakai.
Anda bisa lihat contoh gambar peralatan memancing ikan tuna seperti yang saya tampilakan dibawah ini :
Joran Khusus Untuk Mancing Ikan Tuna
Penn Tuna Sticks_02

Daiwa Saltiga G Dendoh Trolling Rods+

Penn VS Reel 80VSW International 

Penn Special Senator H2 Reels 

STTLD30T_2SPDBIG

Hi-Seas Grand Slam M-1-80CL-2

rapala countdown_magnum_cdmag22sm

countdown_cd11b

 rapala countdown_magnum_18rh_hero


pakula Lumo® lure


pakula Evil Angel® lure


pakula Lilac Angel® lure

Technorati Tags:,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,
Windows Live Tags:Bagaimana,Cara,Ikan,Tuna,Sebelum,Maksudnya,Umumnya,Kedalaman,Habitat,Dasar,area,Pada,Kenapa,Karena,Maka,predator,Tidak,Indonesia,Sirip,Biru,Bluefin,Hitam,Blackfin,Selatan,Southern,Yellowfin,Mata,Besar,Bigeye,Pasifik,Pacific,Ekor,Panjang,Longtail,Kecil,Little,Tunny,Perlu,Peralatan,Yang,Dibutuhkan,Untuk,Joran,Stick,Penn,Torque,Bluewater,Carnage,Daiwa,Saltiga,Saltist,Rods,Penggulung,Tali,International,Igfa,Senator,Special,ANDE,Monofilament,Kalau,Anda,Khusus,kita,mengenali,tentang,jenis,atau,dari,dalam,memburu,saja,akan,daerah,dengan,kondisi,perairan,lautnya,cukup,adalah,dibawah,permukaan,laut,mempunyai,terumbu,karang,kawasan,sangat,terdapat,bisa,yaitu,lebih,menyukai,seperti,diatas,saya,mangsanya,kembung,lemuru,cumi,teri,lainnya,semua,pergi,mendatangi,juga,makanannya,didaerah,banyak,gambar,kekuatan,manuver,membeli,produk,teknik,menggunakan,terbaik,kemungkinan,kemampuan,keuangan
WordPress Tags:Bagaimana,Cara,Ikan,Tuna,Sebelum,Maksudnya,Umumnya,Kedalaman,Habitat,Dasar,area,Pada,Kenapa,Karena,Maka,predator,Tidak,Indonesia,Sirip,Biru,Bluefin,Hitam,Blackfin,Selatan,Southern,Yellowfin,Mata,Besar,Bigeye,Pasifik,Pacific,Ekor,Panjang,Longtail,Kecil,Little,Tunny,Perlu,Peralatan,Yang,Dibutuhkan,Untuk,Joran,Stick,Penn,Torque,Bluewater,Carnage,Daiwa,Saltiga,Saltist,Rods,Penggulung,Tali,International,Igfa,Senator,Special,ANDE,Monofilament,Kalau,Anda,Khusus,kita,mengenali,tentang,jenis,atau,dari,dalam,memburu,saja,akan,daerah,dengan,kondisi,perairan,lautnya,cukup,adalah,dibawah,permukaan,laut,mempunyai,terumbu,karang,kawasan,sangat,terdapat,bisa,yaitu,lebih,menyukai,seperti,diatas,saya,mangsanya,kembung,lemuru,cumi,teri,lainnya,semua,pergi,mendatangi,juga,makanannya,didaerah,banyak,gambar,kekuatan,manuver,membeli,produk,teknik,menggunakan,terbaik,kemungkinan,kemampuan,keuangan
var flattr_uid = ”;
var flattr_tle = ‘Bagaimana Cara Memancing Ikan Tuna’;
var flattr_dsc = ‘
Sebelum kita mulai melakukan aktivitas memancing ikan tuna, ada baiknya kita mengenali terlebih dahulu tentang jenis-jenis ikan tuna dan karakteristiknya atau perilaku dari ikan tuna tersebut. Maksudnya supaya kita tidak mengalami kegagalan dalam memburu ikan tuna dilautan. Umumnya ikan tuna jenis apa saja akan mendiami pada daerah dengan kondisi perairan yang memiliki kedalaman air lautnya cukup dalam.  Kedalaman yang efektif untuk memancing ikan tuna adalah pada kedalaman 80m ~ 300m dibawah permukaan laut.
Habitat ikan tuna yang paling disukai adalah pada suatu daerah perairan dengan kondisi sebagai berikut :
  • Dasar laut mempunyai area terumbu karang keras dan mempunyai area kawasan yang sangat luas ± 10 km2.
  • Pada dasar laut area terumbu karang terdapat bukit karang yang menjulang tinggi yang bisa mencapai permukaan air laut.
  • Pada tubiran kedalaman dasar laut, yaitu perpindahan kedalaman dasar lautnya dari dangkal ke lebih dalam begitu seterusnya.
Kenapa ikan tuna menyukai perairan dengan kondisi seperti keterangan diatas itu…?
Karena perairan dengan kondisi seperti yang saya terangkan diatas, merupakan habitat asli alami untuk berbagai macam jenis ikan mangsanya seperti ikan selar, kembung, lemuru, layang, cumi-cumi, teri dan yang lainnya. Maka semua ikan kelas predator akan pergi kesana untuk mendatangi dan memburu mangsanya. Tidak terkec uali ikan tuna, juga akan ikut mendatangi dan berburu ikan-ikan kecil yang menjadi kesukaan makanannya. Ikan tuna akan sangat menyukai makanannya apabila didaerah kawasan terumbu karang terdapat banyak sekali ikan dengan jenis ikan teri, cumi-cumi, lemuru dan kembung.
Pada gambar dibawah ini anda bisa mengenali dan mencermati dari masing-masing jenis ikan tuna, untuk didaerah kita di Indonesia pada umumnya yang banyak terdapat adalah jenis ikan tuna sirp kuning, ikan tuna sirip biru selatan, ikan tuna gigi anjing, silahkan anda perhatikan gambar ikan tuna ini untuk dicermati perbedaan maupun kesamaannya dari masing-masing jenis ikan tuna dibawah ini :
Bluefin Tuna
Ikan Tuna Sirip Biru (Bluefin Tuna)

tuna_blackfin
Ikan Tuna Sirip Hitam (Blackfin Tuna)

tuna_southblue
Ikan Tuna Sirip Biru Selatan (Southern Bluefin Tuna)

tuna_yellowfin
Ikan Tuna Sirip Kuning (Yellowfin Tuna)

tuna_bigeye
Ikan Tuna Mata Besar (Bigeye Tuna)

tuna_bigeye pacific
Ikan Tuna Mata Besar Pasifik (Bigeye Pacific Tuna)

tuna_longtail
Ikan Tuna Ekor Panjang (Longtail Tuna)

tunny_little
Ikan Tuna Kecil (Little Tunny)
Sebelum kita pergi atau berangkat memancing ikan tuna, harap diperhatikan peralatan untuk memancing ikan tuna yang akan kita bawa, apakah sudah cukup memadai untuk menghadapi pertempuran nanti ditengah laut. Karena ikan tuna terkenal dengan kekuatan tarikan yang sangat besar dan manuver-manuver yang ekstrim pada kedalaman laut. Perlu anda persiapkan sebuah peralatan khusus untuk memancing ikan tuna, apa saja peralatan yang dibutuhkan untuk memancing ikan tuna….?
Peralatan Yang Dibutuhkan Untuk Memancing Ikan Tuna :
  • Joran khusus Stick Tuna, anda bisa membeli yang produk lokal atau yang keren abis seperti Penn Tuna Stick Rod ARA 5080, khusus dipakai untuk memancing ikan tuna dengan teknik mancing trolling.
  • Joran khusus untuk mancing dengan teknik Jigging seperti Penn Torque Jigging Rod, Penn Bluewater Carnage Jigging Rod, Daiwa Saltiga Jigging Rod dan Daiwa Saltist Jigging Rods.
  • Penggulung Tali pancing atau reel untuk teknik mancing trolling sebaiknya menggunakan Penn International 80VSW Two Speed –  Igfa class 80 lb, Penn Senator 114H2, Penn Senator Special 116HLW.
  • Tali pancing atau line gunakan yang terbaik yaitu ANDE Monofilament Igfa class 30~80lbs.
Tidak menutup kemungkinan bagi anda semua menggunakan joran reel dan tali pancing dari merek yang lainnya, karena semua kebutuhan peralatan memancing ikan tuna itu juga harus disesuaikan dengan kemampuan ekonomi atau keuangan anda. Kalau anda memang mempunyai kemampuan lebih dalam keuangan, saran saya belilah yang terbaik saja, karena dengan membeli yang terbaik ada kemungkinan besar tentang jaminan kekuatan, keawetan dan kenyamanan produk yang anda pakai.